Kolesterol
Kolesterol adalah lemak berwarna kekuningan dan berbentuk seperti lilin yang diproduksi oleh organ liver (hati). Keberadaan kolesterol dalam proses metabolisme secara menyeluruh didalam tubuh sangat dibutuhkan, diantaranya untuk membuat hormon seks (yang sangat penting bagi perkembangan dan fungsi organ seksual), hormon korteks adrenal (penting untuk metabolisme), vitamin D (penyerapan kalsium dalam tubuh), dan garam empedu (membantu usus menyerap lemak).
Namun demikian, keberadaan kolesterol yang terlalu tinggi dalam pembuluh darah akan menyebabkan bencana besar seperti penyumbatan pembuluh darah. Apabila terjadi penyumbatan pada pembuluh darah jantung, maka akan menyebabkan gangguan jantung, dan jika terjadi pada pembuluh darah otak akan menyebabkan terjadinya stroke. Kolesterol diukur dalam milimol (mmol) per liter darah, yaitu jumlah molekul per liter plasma darah. Cara mengevaluasi kadar kolesterol adalah sebagai berikut:
• Kurang dari 5 mmol : Normal.
• 6 s/d 7 mmol : Sedang.
• 7 s/d 9 mmol : Cukup Tinggi.
• Lebih dari 9 mmol : Sangat Tinggi.
Faktor Resiko/ Penyebab Kelebihan Kolesterol
1. Gaya hidup tidak sehat dimana pola makan tinggi kalori dan lemak serta kurang olah raga. Peningkatan kadar kolesterol dan lemak seringkali disebabkan oleh konsumsi lemak berlebihan dalam susunan menu kita, seperti daging, minyak goreng, keju, jeroan, dlll.
2. Merokok dan minum alkohol.
3. Kegemukan.
Komplikasi Kolesterol
• Penyakit Jantung.
• Stroke.
• Hipertensi.
• Hiperlipi demia (trigliserid tinggi).
Saran
• Penanganan kolesterol yang alami dan efektif adalah dengan mengkonsumsi berebagai jenis makanan yang berfungsi menurunkan kolesterol seperti bawah putih, seledri, dan buah-buahan serta sayuran hijau.
• Cara lain yang dapat ditempuh adalah dengan mengkonsumsi berbagai jenis tanaman obat yang berfungsi menurunkan kadar kolesterol seperti jati belanda, temulawak, sambung nyawa, dll atau mengkonsumsi obat kolesterol Mstica Herba.
• Ubah pola hidup dan mengkonsumsi makanan rendah kalori dan lemak, serta berserat tinggi.
• Olah raga secara teratur dan hindari kegemukan.
• Hindari rokok dan minuman beralkohol.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar