September 25, 2010

280 Buaya Kabur Saat Banjir Besar

berita2.com (Meksiko City): Sedikitnya 280 buaya telah meloloskan diri dari tempat penampungan di Meksiko, dekat Teluk Meksiko, setelah banjir besar yang diakibatkan Badai Karl, lapor sejumlah media Meksiko, Selasa (21/9/2010).

Buaya yang terancam punah, Morelet, berkeliaran di enam daerah pantai di negara bagian Veracruz, Meksiko, dan warga diberitahu agar tidak berusaha menangkap atau membunuh hewan itu, demikian laporan El Enonomista.

Gubernur Veracruz mengatakan kepada wartawan sebanyak 280 buaya hilang dari cagar alam di La Antigua, kendati sebagian media melaporkan jumlah hewan reptil yang berkeliaran mencapai 400.

Buaya Morelet dapat tumbuh sampai 10 kaki dan ditemukan di sungai, danau serta rawa air jernih, dan di perairan payau di pantai Meksiko timur, Belize serta Guatemala. Petugas federal dari lembaga yang bertugas dalam pelestarian alam mengatakan, para ahli buaya akan dikirim ke wilayah tersebut untuk menangkap kembali hewan itu.

Sedikitnya 15 orang tewas dan ribuan orang lagi kehilangan tempat tinggal akibat Badai Karl, yang memporak-porandakan semenanjung Yucatan dan menerjang pantai Teluk Meksiko pada akhir pekan lalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

footer