Januari 31, 2014

Jangan Kecewa, Akali Disfungsi Ereksi Pada Pria dengan Cara Berikut


Jakarta, Wanita bisa dianggap tak terlalu repot dibandingkan pria dalam urusan bercinta. Masalah 'kekeringan' yang paling sering terjadi pada wanita dapat diakali dengan menggunakan pelumas. Lantas bagaimana cara menghadapi pria dengan disfungsi ereksi (DE)?

Dilansir College Candy, Jumat (31/1/2014), langkah awal yang bisa Anda lakukan sebagai seorang istri adalah jangan membiarkan hal tersebut merusak hubungan Anda dengan suami. Bagaimana pun juga, ia adalah pasangan Anda. Wajar jika Anda merasa kecewa, namun ia pun sudah merasa cukup stres dan mengalami penurunan harga diri.

Psikolog mengatakan DE merupakan sebuah kondisi yang menakutkan bagi seorang pria. Hal ini terkait dengan munculnya kecemasan dan rasa malu. Ketidakmampuan untuk ereksi seringkali juga mempengaruhi citra diri mereka, terutama dalam kehidupan seksualnya. 

Kondisi ini terasa semakin buruk ketika istri mencoba menyelesaikan dengan mengajaknya berbicara. Mengapa? Kebanyakan pria melihat DE sebagai masalah yang sangat berat. Pria merasa lebih nyaman dengan menghindarinya, sementara wanita justru ingin membicarakannya. Secara bertahap, kondisi ini bisa memburuk jika tak segera diatasi.

Seorang psikolog klinis, Varkha Chulani, mengungkapkan bahwa semakin sedikit wanita memperlihatkan 'ketakutannya' akan kondisi tersebut, maka akan semakin baik akan bagi dirinya dan pasangan. "Seorang wanita harus menjadi sekutu bagi suaminya. Cobalah untuk membantu mengurangi tekanan dan kecemasan yang dialami suami terkait kondisi mentalnya," lanjutnya, sepeti dikutip dari iDiva.

Sebisa mungkin yakinkan pasangan bahwa Anda tidak merasa hal tersebut sebagai sesuatu yang sangat besar, buat ia merasa nyaman sehingga dengan sendirinya harga dirinya meningkat dan muncul keinginan untuk mencari langkah medis. Sementara pengobatan terus berjalan, jangan abaikan bagaimana cara Anda berkomunikasi dengan suami.

Sebaiknya hindari juga memaksa suami untuk mendiskusikan masalah ini, cobalah tempatkan suami dalam kondisi yang nyaman di sisi Anda. Lebih penting lagi, yakinkan bahwa Anda akan selalu mendukung dan menerima kondisinya.
sumber: http://health.detik.com/read/2014/01/31/154943/2484038/1390/jangan-kecewa-akali-disfungsi-ereksi-pada-pria-dengan-cara-berikut?l992203755&u18=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

footer